kuninganid.com
Berita

Bupati Dian Lantik 150 Pejabat di Pemkab Kuningan, Tekankan Komitmen Konservasi Alam

KUNINGAN— Pemerintah Kabupaten Kuningan menggelar pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan administrator serta pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kuningan, yang dilaksanakan di Kebun Raya Kuningan (KRK), Selasa (6/1). Sebanyak 150 pejabat resmi dilantik sebagai bagian dari upaya memperkuat tata kelola pemerintahan yang lebih efektif dan profesional.

Bupati Kuningan Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si. menegaskan bahwa pelantikan yang digelar di kawasan Kebun Raya Kuningan memiliki makna khusus, sebagai pengingat komitmen daerah terhadap wawasan lingkungan dan konservasi.

“Kebun raya ini menjadi simbol komitmen Kuningan sebagai kabupaten konservasi. Saya ingin mengingatkan, khususnya kepada para pejabat yang baru dilantik, bahwa setiap keputusan kebijakan harus berkelanjutan, tidak bersifat sesaat, dan harus memikirkan kepentingan generasi mendatang,” ujar Bupati Dian.

Menurutnya, setiap kebijakan dan pembangunan yang dilakukan pemerintah harus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, sekaligus menjaga keseimbangan alam. Bupati menegaskan bahwa keputusan yang diambil hari ini akan dipertanggungjawabkan, tidak hanya kepada masyarakat saat ini, tetapi juga kepada generasi berikutnya.

“Dengan merawat alam, manfaatnya akan kembali kepada kita semua. Intinya, setiap pembangunan harus memiliki nilai manfaat dan tanggung jawab terhadap masa depan,” tegasnya.

Terkait pengisian jabatan struktural, Bupati Dian menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Kuningan menargetkan seluruh proses pengisian jabatan, termasuk eselon II dan IV, dapat segera diselesaikan sebelum seluruh program dan kegiatan tahun 2026 berjalan penuh.

“Targetnya secepatnya. Saya ingin sebelum pelaksanaan kegiatan 2026, seluruh jabatan sudah terisi. Harapannya bulan Februari semuanya sudah siap, bahkan bisa lebih cepat jika memungkinkan,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kuningan, Beni Prihayatno, menegaskan bahwa pelantikan 150 pejabat tersebut tidak dilakukan secara instan, melainkan melalui proses kajian dan evaluasi yang panjang dan matang.

“Pelantikan ini bertujuan untuk memperkuat tata kelola pemerintahan agar lebih baik. Seluruh pejabat yang dilantik telah melalui proses evaluasi dan kajian yang cukup panjang, sehingga mereka merupakan orang-orang terpilih yang diharapkan mampu menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab,” ujar Beni.

Ia berharap para pejabat yang baru dilantik dapat bekerja secara optimal, profesional, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing.

Beni juga mengungkapkan bahwa dalam waktu dekat Pemkab Kuningan akan mempersiapkan pengisian sejumlah jabatan struktural yang masih kosong, termasuk jabatan eselon II.

“Dalam waktu dekat kami akan membahas persiapan pengisian jabatan eselon II dan jabatan lainnya. Saat ini memang masih ada beberapa jabatan yang akan diisi, termasuk melalui mekanisme pergeseran atau penyesuaian,” jelasnya.

Menurut Beni, pada tahun ini tercatat ada beberapa jabatan eselon II yang kosong. Namun ke depan, tidak menutup kemungkinan akan terjadi dinamika rotasi maupun pergeseran sesuai dengan kebutuhan organisasi dan hasil evaluasi kinerja.

“Semua dilakukan sesuai dengan ketentuan dan kebutuhan organisasi pemerintahan,” pungkasnya.

Related posts

Pelajar SMP Tewas di Pemakaman, Polisi Selidiki Dugaan Kekerasan Remaja

Editor1

Delapan Parpol di Kuningan Lakukan Pemutakhiran Data Berkelanjutan, Bawaslu Fokus Pengawasan Non Tahapan Pemilu

Editor1

SIAPkerja Kemnaker 2025: Satu Akun untuk Cari Kerja, Ikut Pelatihan, dan Dapat Sertifikat

Editor1

Leave a Comment